Sabtu, 22 November 2014

Pengamatan Lubang Biopori Minggu Keempat

Nama : Claudya
NIM : 1801390492
Hari / Tanggal Pengamatan : Kamis, 6 November 2014

Pada minggu ini kami mendatangi lokasi praktik lagi di Yayasan Arrahman, Tangerang untuk melakukan pengamatan terhadap lubang - lubang resapan biopori yang telah kami buat pada minggu - minggu sebelumnya. Dan semua lubang biopori yang telah dibuat terlihat dalam keadaan baik.

Salah Satu dari Lubang Biopori Yang Kami Buat

Setelah kami melakukan pengamatan terhadap lubang biopori, kami berdiskusi dengan warga sekitar. Dan kami baru mengetahui bahwa area ini merupakan area yang cukup rawan banjir. Kami sangat berharap lubang-lubang biopori yang telah kami buat bisa memberikan manfaat bagi Yayasan Arrahman dan warga sekitar dengan menyerapnya air banjir ke lubang-lubang biopori ini.

Nilai-nilai pancasila yang dapat kami terapkan dalam praktik pembuatan lubang biopori ini adalah sila kelima keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia, karena dalam sila kelima ini terdapat butir pancasila yang berisi :
1. Mengembangkan perbuatan yang luhur, yang mencerminkan sikap dan suasana kekeluargaan dan kegotongroyongan.
2. Mengembangkan sikap adil terhadap sesama.
3. Menjaga keseimbangan antara hak dan kewajiban.
4. Menghormati hak orang lain.
5. Suka memberi pertolongan kepada orang lain agar dapat berdiri sendiri.
6. Tidak menggunakan hak milik untuk usaha-usaha yang bersifat pemerasan terhadap orang lain.
7. Tidak menggunakan hak milik untuk hal-hal yang bersifat pemborosan dan gaya hidup mewah.
8. Tidak menggunakan hak milik untuk bertentangan dengan atau merugikan kepentingan umum.
9.  Suka bekerja keras.
10. Suka menghargai hasil karya orang lain yang bermanfaat bagi kemajuan dan kesejahteraan bersama.
11. Suka melakukan kegiatan dalam rangka mewujudkan kemajuan yang merata dan berkeadilan sosial.

Saya kira butir - butir pancasila sila ke lima yang saya highlight diatas sangat cocok dengan praktik pembuatan lubang biopori ini. Kami disini bergotong-royong menolong sesama untuk mengurangi banjir yang mungkin akan terjadi nantinya di area ini dan ini merupakan sebuah kegiatan positif yang seharusnya anak-anak muda di Indonesia bisa lakukan, simple namun sangat bermanfaat bagi orang lain. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar